Text
Analisis Cemaran Bakteri Aerob Secara Total Plate Count (TPC) Dan Logam Berat Secara X-Ray Fluorescence (XRF) Pada Daging Sapi Lokal
ABSTRAKrn(A) AMELIA ISYANA WARDHANI (2005210014)rn(B) ANALISIS CEMARAN BAKTERI AEROB SECARA TOTAL PLATE COUNTrn(TPC) DAN LOGAM BERAT SECARA X-RAY FLUORESCENCE (XRF)rnPADA DAGING SAPI LOKALrn(C) xiii + 59 Halaman: 11 Tabel: 12 Gambar: 12 Lampiranrn(D) Kata Kunci : Daging sapi, bakteri, TPC, logam berat, XRFrn(E) Daging sapi paling diminati oleh masyarakat karena kaya akan protein, mineral, zatrnbesi, dan beberapa vitamin penting terutama vitamin B kompleks (niasin, riboflavin,rndan thiamin). Namun, keamanan bahan pangan dewasa ini sangat mengkhawatirkan.rnOleh karena itu, dilakukan penelitian tentang analisis cemaran bakteri aerob danrnlogam berat yang terdapat pada daging sapi (beef dan veal) lokal yang ada di salahrnsatu pasar swalayan di Jakarta Selatan. Sampel daging sapi (beef dan veal) lokalrndiambil secara acak selama 3 minggu. Analisis bakteri aerob menggunakan metodernTotal Plate Count (TPC), sedangkan analisis cemaran logam berat menggunakanrnmetode X-Ray Fluorescence (XRF). Hasil penelitian menunjukkan bahwa pada beefrncemaran bakteri aerob total berkisar antara 4,600 dan 5,700 CFU/g, sedangkan padarnveal berkisar antara 6,060 dan 7,080 CFU/g. Cemaran bakteri tersebut pada beefrnmasih berada di bawah batas SNI, sedangkan pada veal berada di atas batasrnmaksimum SNI yaitu 6,000 CFU/g. Untuk cemaran bakteri coliform danrnStaphylococcus spp. pada beef dan veal berturut-turut berkisar antara 4,625 danrn5,905 CFU/g serta 3,650 dan 4,790 CFU/g. Coliform dan Staphylococcus spp. padarnsampel berada di atas batas maksimum SNI, yaitu 2,000 CFU/g. Bakteri Salmonellarnsp. tidak ditemukan pada semua sampel beef dan veal. Cemaran bakteri Escherichiarncoli pada beef dan veal berkisar antara 3,150 dan 4,155 CFU/g. Escherichia colirnpada sampel berada di atas batas maksimum SNI, yaitu 1,000 CFU/g. Logam As,rnCd, dan Sn tidak ditemukan pada semua sampel beef dan veal. Logam Pb padarnsampel beef dan veal berkisar antara 4,904 dan 5,995 mg/kg. Cemaran logam Pbrnpada semua sampel berada di atas batas maksimum SNI, yaitu 1,000 mg/kg,rnsedangkan logam Hg berkisar antara 16,829 dan 25,241 mg/kg. Cemaran logam Hgrnpada semua sampel berada di atas batas maksimum SNI, yaitu 0,030 mg/kg.rn(F) Daftar Pustaka : 22 Buah (1995 - 2010)rn(G) Dra. Syarmalina, M.Si., Apt.; Drs. Harsojo, APUrn(H) 2010
Tidak tersedia versi lain