Text
Analisis Kandungan Vitamin C Dalam Buah belimbing Manis (Averrhoa Carambola L.) secara Kromatografi Cair Kinerja Tinggi
ABSTRAKrn(A) RISKA NIANTARI (2007210183)rn(B) ANALISIS KANDUNGAN VITAMIN C DALAM BUAH BELIMBING MANIS (Averrhoa carambola L.) SECARA KROMATOGRAFI CAIR KINERJA TINGGIrn(C) ix + 84 halaman; 2011; 9 tabel; 12 gambar;14 lampiranrn(D) Kata kunci : Vitamin C, Belimbing Manis, Kromatografi Cair Kinerja TinggirnBelimbing manis ( Averrhoa carambola L. ) adalah salah satu buah yang sudah dikenal oleh berbagai kalangan masyarakat Indonesia terutama di kota Depok, Jawa Barat. Kandungan senyawa kimia yang terdapat dalam buah belimbing manis adalah glukosida, vitamin B, vitamin C, vitamin A, protein, lemak, zat besi, kalsium, dan fosfor. Kandungan vitamin C yang tinggi dalam buah belimbing manis bermanfaat sebagai antioksidan yang berfungsi untuk memerangi radikal bebas dan mencegah penyebaran sel-sel kanker, meningkatkan daya tahan tubuh, dan mencegah sariawan.Untuk mengetahui kandungan vitamin C dalam buah belimbing manis dilakukan analisis kandungan kimianya dengan metode Kromatografi Cair Kinerja Tinggi Fase Balik. Pemisahan dilakukan menggunakan sistem kromatografi fase balik dengan fase gerak metanol-air (20:80) dan fase diam yang digunakan kolom oktadesilsilan (C18) μBondafak ( 3.9 x 300 mm;10 μm), dilengkapi dengan detektor UV 243 nm dan laju alir 1 mL / menit. Diperoleh kandungan vitamin C dalam buah belimbing manis adalah 0,2002 mg/g dengan nilai simpangan baku 2.7454 x 10-3 dan nilai koefisien variasi sebesar 1.3713% untuk vitamin C dalam buah dan ketepatan metode dengan hasil uji t yang dilakukan terhadap data hasil uji perolehan kembali sebesar 1.4961 lebih kecil daripada ttabel 2.306.rn(E) Daftar rujukan: 19 buah (1981 – 2011)rn(F) Dra. Diana Serlahwaty, M.Si., Apt.rn(G) 2011
Tidak tersedia versi lain