Text
FORMULASI CAMPURAN SUSU KEDELAI (Glycine max Merr.) DAN DEKOK LIDAH BUAYA (Aloe vera L.) HASIL SPRAY DRY DALAM KAPSUL
ABSTRAKrn(A) ASRI PUJI LESTARI (2009210024)rn(B) FORMULASI CAMPURAN SUSU KEDELAI (Glycine max Merr.) DAN DEKOK LIDAH BUAYA (Aloe vera L.) HASIL SPRAY DRY DALAM KAPSULrn(C) xvi + 79 halaman; 31 tabel; 10 gambar; 15 lampiranrn(D) Kata kunci : alergi protein, kedelai, antidiabet, lidah buaya, kapsulrn(E) Susu kedelai tidak menyebabkan alergi protein dan bebas laktosa sehingga aman dikonsumsi bagi orang yang memiliki kendala minum susu sapi karena alergi protein atau diabetes. Dekok lidah buaya terbukti dapat menurunkan kadar gula darah. Tujuan dari penelitian ini adalah membuat sediaan pengganti susu sapi sehingga aman bagi penderita alergi protein susu sapi dan dapat menjadi alternatif makanan tambahan bagi penderita diabetes. Tahap penelitian meliputi: pembuatan susu kedelai dan dekok lidah buaya, pencampuran susu kedelai dan dekok lidah buaya kemudian dikeringkan dengan metode kering semprot suhu 186oC. Serbuk hasil kering semprot digranulasi dengan metode granulasi basah menggunakan variasi PVP yaitu 2% dan 3% lalu dievaluasi meliputi sifat alir, kadar air, distribusi partikel dan penetapan kadar protein. Granul dibuat menjadi sediaan kapsul dan dievaluasi keseragaman bobot dan waktu hancur. Hasil penelitian menunjukkan granul kedua formula memiliki sifat alir yang memenuhi syarat; kadar air 4,80±0,01%; 4,50±0,02%,diameter ukuran partikel 556,58μm; 415,39 μm dan kadar protein 80,32±0,25%; 77,15±0,15%. Kapsul kedua formula memiliki keseragaman bobot 360,30 ± 1,35 mg; 386,69±1,38 mg dan waktu hancur 1,30±0,0141 menit, 1,30±0,0089 menit. Formula yang paling bagus adalah formula dengan kandungan PVP 2%.rn(F) Daftar Rujukan : 27 buah (1970-2012)rn(G) Dra. Lungguk Hutagaol, M.Pd., M.Farm., Aptrn(H) 2013
Tidak tersedia versi lain