Pelayanan kesehatan diberikan secara komprehensif di RSUD Pasar Minggu sebagai salah satu fasilitas kesehatan yang juga mengalami pasang surut dalam upaya kemandirian akibat pengaruh kondisi pandemi kemarin. Penurunan jumlah pasien umum rawat jalan yang berobat dan jumlah resep yang ditebus di Instalasi farmasi dalam kurun waktu tahun 2022 dan 2023 berdampak terhadap pendapatan rumah saki…
Perencanaan kebutuhan obat di Instalasi Farmasi Rumah Sakit X Bekasi dengan menggunakan metode konsumsi. Hal tersebut menyebabkan kekosongan serta kelebihan stok obat bermerek sehingga obat tersebut tidak dipakai dan menjadi kadaluwarsa. Tingginya nilai persediaan obat bermerek di Rumah Sakit X Bekasi menandakan terdapat kelebihan stok obat, namun yang terjadi banyak juga obat yang kosong.…
HIV/AIDS merupakan salah satu penyakit infeksi peringkat atas yang dapat menyebabkan kematian. Pengobatan antiretroviral (ARV) kombinasi merupakan terapi terbaik bagi pasien terinfeksi Human Immunodeficiency Virus (HIV) hingga saat ini. Untuk mengetahui keberhasilan pengobatan antiretroviral dapat dilakukan pemantauan terapi yaitu dengan tes viral load. Tujuan dari penelitian ini adalah un…
Data laporan penjualan obat di Apotek Kimia Farma dalam 3 tahun terakhir menunjukkan adanya penurunan pada kategori Obat Non Resep. Salah satu strategi peningkatan penjualan yang ditempuh oleh Apotek Kimia Farma adalah dengan menerapkan metode Up-selling dan Cross-selling. Tujuan Penelitian ini adalah untuk menentukan pengaruh teknik penjualan Up-selling dan Cross-selling obat non resep t…
Berdasarkan Global Tuberculosis Report 2022, Indonesia berada dalam 10 negara menyumbang kejadian tuberkulosis resistan obat tertinggi tiap tahun. Terdapat 12.794 kasus tuberkulosis resistan obat di Indonesia dengan 7.884 kasus yang memulai pengobatan. Jumlah kasus tuberkulosis resistan obat melibatkan berbagai faktor risiko. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis faktor risiko yang …