Text
PENETAPAN KADAR VITAMIN C DALAM DAGING BUAH SEGAR, PRODUK JUS, DAN ES KRIM ALPUKAT (Parsea americana Mill) SECARA SPEKTROFOTOMETRI CAHAYA TAMPAK
ABSTRAK
(A) TRIANI OKTAVIA (2014210230)
(B) PENETAPAN KADAR VITAMIN C DALAM DAGING BUAH SEGAR, PRODUK JUS, DAN ES KRIM ALPUKAT (Parsea americana Mill) SECARA SPEKTROFOTOMETRI CAHAYA TAMPAK
(C) xv + 59 halaman; 9 tabel; 8 gambar; 17 lampiran
(D) Kata kunci : daging buah alpukat segar, jus alpukat, es krim alpukat, pengolahan, spektrofotometri cahaya tampak
(E) Buah alpukat merupakan salah satu jenis buah-buahan yang mudah mengalami pembusukan. Oleh sebab itu, diperlukan adanya variasi pengolahan seperti jus dan es krim agar meningkatkan konsumsi pada masyarakat serta memperpanjang daya simpannya. Alpukat mengandung hampir 20 vitamin salah satunya adalah vitamin C, masalah utama dari proses pengolahan buah alpukat adalah kerusakan pada vitamin C yang terkandung dalam buah karena adanya proses pemanasan dan penghalusan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar kadar yang terkandung dalam daging buah alpukat segar ,jus, dan es krim alpukat. Metode analisis yang digunakan adalah spektrofotometri cahaya tampak. Hasil penetapan kadar vitamin C yang diperoleh dalam kesetaraan 100 g buah alpukat segar pada sampel daging buah segar,jus, dan es krim alpukat dengan perlakuan yang sama berturut-turut 8,48 mg/100g, 1,83 mg/100g, 0,33 mg/100g dengan simpangan baku relatif sebesar 0,01% - 1,75% dan keakuratan dengan hasil perolehan kembali vitamin C 99,90% – 100,74% dengan thitung yang diperoleh 3,7640, 0,4602, 1,7829 dan ttabel sebesar 2,110 dengan menggunakan uji statistik non parametrik Kruskal-Wallis dan Mann Whitney menunjukkan adanya perbedaan bermakna kadar vitamin C pada daging buah alpukat segar, jus, es krim alpukat.
(F) Daftar rujukan : 33 buah (1996-2017)
(G) Dra. Setyorini Sugiastuti, M.Si., Apt
(H) 2018
Tidak tersedia versi lain