Text
PARAMETER MUTU DAN FORMULASI KRIM ANTIOKSIDAN EKSTRAK NANOPARTIKEL RIMPANG LENGKUAS BELANG (Alpinia zerumbet (Pers.) B. L Burtt & R.M Sm.)
ABSTRAK
(A) MONICA JUWITA DEWI (2013210140)
(B) PARAMETER MUTU DAN FORMULASI KRIM ANTIOKSIDAN EKSTRAK NANOPARTIKEL RIMPANG LENGKUAS BELANG (Alpinia zerumbet (Pers.) B. L Burtt & R.M Sm.)
(C) xv + 148 halaman; 28 tabel; 12 gambar; 38 Lampiran
(D) Kata kunci : Lengkuas belang, parameter mutu ekstrak, antioksidan, nanopartikel, krim.
(E) Penuaan dini adalah proses dari penuaan kulit yang lebih cepat dari seharusnya, disebabkan salah satunya oleh radikal bebas. Radikal bebas dapat diatasi dengan antioksidan. Salah satu tanaman yang digunakan sebagai antioksidan adalah lengkuas belang. Dalam penelitian ini dibuat ekstrak etanol 70% rimpang lengkuas belang, pemeriksaan mutu ekstrak, uji aktivitas antioksidan dengan metode penghambatan radikal bebas DPPH terhadap ekstrak kental dan ekstrak nanopartikel rimpang lengkuas belang, pembuatan sediaan krim dan uji aktivitas antioksidan krim. Hasil penapisan fitokimia serbuk dan ekstrak etanol 70% rimpang lengkuas belang menunjukkan adanya senyawa flavonoid, saponin tanin katekuat, triterpenoid dan minyak atsiri. Hasil pemeriksaan parameter mutu ekstrak menunjukkan konsistensi kental, berwarna coklat, berbau khas aromatis, rasa pahit, kadar sari larut air 16,45%, kadar sari larut etanol 10,58%, susut pengeringan 18,99%, kadar air 0,85%, kadar abu total 5,48%, kadar abu tidak larut asam 0,81%, kadar abu larut air 2,79%, sisa pelarut 0,84%, ALT 6,97x102 koloni/g, AKK 3,54x102 koloni/g, cemaran logam Pb 0,3219 mg/kg, dan Cd 0,1668 mg/kg. Pembuatan sediaan krim dilakukan dengan variasi ekstrak 0,2%, 0,3%, dan 0,4%. Hasil uji aktivitas antioksidan diperoleh IC50 ekstrak 117,69 bpj, IC50 ekstrak nanopartikel 180,84 bpj, IC50 krim formula 1 572,15 bpj, IC50 krim formula 2 505,99 bpj, IC50 krim formula 3 454,33 bpj. Dapat disimpulkan bahwa konsentrasi ekstrak rimpang lengkuas belang yang lebih tinggi memiliki aktivitas antioksidan yang lebih tinggi.
(F) Daftar Rujukan : 38 buah (1986-2017)
(G) Dra. Wiwi Winarti, M.Si., Apt. ; Dra. Siti Umrah Noor, M.Si., Apt.
(H) 2017
Tidak tersedia versi lain