Text
OPTIMASI SINTESIS DAN KARAKTERISASI SENYAWA 1,5-bis(3’-etoksi-4’-hidroksifenil)-1,4-pentadien-3-on
ABSTRAK
(A) FERDY ANDRIAWAN (2007210071)
(B) OPTIMASI SINTESIS DAN KARAKTERISASI SENYAWA 1,5-bis(3’-etoksi-4’-hidroksifenil)-1,4-pentadien-3-on
(C) xiv + 84 halaman; 2011; 9 tabel; 25 gambar; 10 lampiran
(D) Kata kunci : senyawa 1,5-bis(3’-etoksi-4-hidroksifenil)-1,4-pentadien-3-on, realibilitas, optimal, karakterisasi
(E) Senyawa 1,5-bis(3’-etoksi-4’-hidroksifenil)-1,4-pentadien-3-on (EHP) disintesis dengan metode kondensasi aldol campuran dengan bahan baku etil vanilin dan aseton, katalisator asam klorida, dan telah dilakukan elusidasi strukturnya, namun kondisi sintesis senyawa tersebut masih belum optimal karena terdapat faktor-faktor eksternal yang dapat mempengaruhi sintesis tersebut yang belum diuji yaitu, dari segi perbandingan mol, suhu, dan kecepatan pengadukan, serta sifat kimia fisika senyawa ini juga masih ada beberapa yang belum dieksplorasi. Penelitian ini dimaksudkan untuk menguji realibilitas sintesisnya juga bertujuan untuk lebih mengoptimalkan metode sintesisnya dan mengeksplorasi sifat kimia fisikanya seperti persyaratan bahan baku kimia pada umumnya. Selama proses sintesis, dilakukan kontrol terhadap reaksinya dengan kromatografi lapis tipis dan dikarakterisasi menggunakan spektrofotometri ultraviolet-cahaya tampak, spektrofotometri FT-IR, kromatografi lapis tipis, kromatografi cair kinerja tinggi, kromatografi gas-spektrometri massa (KG-SM) dan densitometri. Rendemen campuran dari sintesis diperoleh sebesar 31,57 % dengan kandungan senyawa hasil sintesis 2,84% dari perbandingan mol etil vanilin-aseton (2:1) dengan kondisi pengadukan suhu 0ºC 1 jam dan suhu kamar 2 jam pada kecepatan 500 rpm, jarak lebur 78,7 – 79,80C. Berdasarkan analisis hasil karakterisasi, produk yang dihasilkan adalah benar terdapat senyawa 1,5-bis(3’-etoksi-4-hidroksifenil)-1,4-pentadien-3-on, diperkuat dengan hasil analisis data dari penelitian EHP sebelumnya, namun senyawa yang diperoleh masih ditemukan sejumlah bahan baku etil vanilin di dalam hasil sintesis.
(F) Daftar rujukan : 22 buah (1979-2010)
(G) Dra. Esti Mumpuni, M.Si, Apt.
(H) 2011
Tidak tersedia versi lain