Text
IDENTIFIKASI SENYAWA KIMIA DAN UJI AKTIVITAS ANTIMALARIA DAUN JUNG RAHAB (Baeckea frutescens L.) DARI FRAKSI AIR BERDASARKAN PENGHAMBATAN POLIMERISASI HEM.
ABSTRAK
(A) NADYA OCTA BRILLIANE (2013210156)
(B) IDENTIFIKASI SENYAWA KIMIA DAN UJI AKTIVITAS ANTIMALARIA DAUN JUNG RAHAB (Baeckea frutescens L.) DARI FRAKSI AIR BERDASARKAN PENGHAMBATAN POLIMERISASI HEM.
(C) xiv + 90 halaman; 10 tabel; 12 gambar; 8 lampiran
(D) Kata kunci : jung rahab; (Baeckea frutescens L.); polimerisasi heme; metode Huy.
(E) Malaria merupakan salah satu masalah kesehatan masyarakat pada daerah subtropikal dan tropis yang dapat menyebabkan kematian. Malaria disebabkan oleh parasit Plasmodium melalui gigitan nyamuk Anopheles betina. Secara empirik daun tanaman jung rahab (Baeckea frutescens L.) telah digunakan untuk mengobati penyakit malaria. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi senyawa kimia dan menguji aktivitas antimalaria dari fraksi air daun tanaman jung rahab berdasarkan penghambatan polimerisasi heme secara in vitro. Isolasi dan pemurnian dimulai dengan kromatografi kolom fraksi air daun tanaman jung rahab. Hasil kromatografi kolom yang didapat dilakukan uji aktivitas penghambatan polimerisasi hem. Absorbansi -hematin yang terbentuk secara in vitro pada pH 4,5-5 diukur menggunakan microplate reader pada panjang gelombang 405 nm dan 620 nm. Hasil penelitian menunjukkan bahwa senyawa kimia hasil fraksinasi kromatografi kolom memiliki aktivitas penghambatan polimerisasi heme dengan nilai IC50 sebesar 546,8 bpj. Hasil interpretasi spektra FTIR dan Kromatografi Gas-Spektrometri Massa, isolat BF.Wa.3.5.4 diduga adalah senyawa kimia 1,2-benzendiol atau dengan nama lain Pirokatekol.
(F) Daftar Pustaka : 41 buah (1985-2017)
(G) Prof. (ris) Dr. Partomuan Simanjuntak, M.Sc.; Eris Septiana,S.Si.,M.Si.
(H) 2017
Tidak tersedia versi lain