Text
Formulasi Sediaan Losion Anti Nyamuk Dari Minyak Geranium (Pelargonium radula (Cav.) L'Herit.)
ABSTRAKrnrnrn(A) DEWI AMALIA NANDER (2002210200)rnrn(B) FORMULASI SEDIAAN LOSION ANTI NYAMUK DARI MINYAK GERANIUM (Pelargonium radula (Cav.) L’Herit.) rnrn(C) xiii + 106 halaman ; 2007 ; 21 tabel ; 32 gambar ; 26 lampiran.rnrn(D) Kata kunci: Minyak geranium, losion anti nyamuk, formulasi, konsentrasi, stabilitasrnrn(E) Minyak geranium (Pelargonium radula (Cav.) L’Herit.) mengandung geraniol yang mempunyai sifat sebagai repellent terhadap nyamuk. Telah dilakukan penelitian tentang formulasi losion anti nyamuk sebanyak 6 formula dengan variasi konsentrasi minyak geranium antara 0,5%-2,5%. Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh sediaan losion anti nyamuk minyak geranium yang stabil secara fisik dan pH serta memiliki daya proteksi terhadap nyamuk. Sediaan dibuat dengan mencampur fase minyak ke dalam fase air pada suhu 70-75oC, lalu ditambahkan minyak geranium suhu 40-45oC. Sediaan yang dihasilkan dievaluasi secara fisik meliputi uji organoleptik, tipe losion, homogenitas, sentrifugasi, ukuran partikel, kemampuan menyebar, pH, viskositas dan sifat alir. Formula yang paling baik diuji stabilitasnya pada suhu kamar, 40oC dan 50oC selama 6 minggu yang meliputi ukuran partikel dan pH. Hasil penelitian menunjukkan bahwa formula dengan konsentrasi minyak geranium 0,5% menghasilkan sediaan yang stabil secara fisik dan pH serta memiliki daya proteksi terhadap nyamuk. Sediaan yang terbentuk berupa emulsi tipe M/A yang berwarna putih susu dan homogen dengan distribusi ukuran partikel antara 49,80-89,26 µm dan pH antara 7,16-7,37. rn rn(F) Daftar Rujukan: 28 buah (1983–2006)rnrn(G) Drs. Kosasih M.Sc., Apt. rn
Tidak tersedia versi lain