Text
Isolasi Dan Uji Antioksidan Senyawa Metabolit Sekunder Yang Diproduksi Oleh Kapang Endofit Rimpang Temu Putih (Curcuma zedoaria (Berg) Roscoe.)
ABSTRAKrnrnrnrnA. TRI HASTUTI (2002210131)rnrnB. ISOLASI DAN UJI ANTIOSIDA SENYAWA METABOLIT SEKUNDER YANG DIPRODUKSI OLEH KAPANG ENDOFIT RIMPANG TEMU PUTIH (Curcuma Zedoaria (Berg) Roscoe.). rnrnC. ix + 56 halaman, 2007; 13 tabel; 18 gambar; 7 lampiranrnrnD. Kata kunci: Temu putih; Kapang endofit; fermentasi; antioksidan.rnrnE. Rimpang temu putih (Curcuma zedoaria (Berg) Roscoe.) mengandung sejumlah senyawa kimia diantaranya kurkuminoid dan minyak atsiri dengan senyawa feruloil 4-hidroksi sinamoil, bersifat sebagai antioksidan dan antiinflamasi. Rimpang temu putih dapat bersimbiosis secara mutualisme dengan mikroba endofit dalam menghasilkan senyawa metabolit sekunder. Penelitian ini dilakukan untuk mendapatkan senyawa metabolit sekunder yang mempunyai aktivitas sebagai antioksidan dari hasil fermentasi isolat kapang endofit rimpang temu putih dengan pembiakan secara in vitro dalam media PDB. Hasil analisis KLT dan pengecekan pH menunjukkan bahwa isolat CZ-4F terpilih sebagai isolat yang menghasilkan senyawa metabolit sekunder pada pH 4 dan diteliti lebih lanjut. Isolat CZ-4F setelah difermentasi selama 12 hari diesktraksi dengan etil asetat, kemudian difraksinasi dengan menggunakan kromatografi kolom (eluen n-heksan-etil asetat) dan menghasilkan 3 fraksi, yaitu fraksi A, B dan C. Ketiga fraksi tersebut diuji penapisan fitokimia dan diuji aktivitas antioksidan dengan metode DPPH. Hasil uji penapisan fitokimia pada fraksi A terdapat senyawa metabolit sekunder golongan flavonoid, sedangkan pada fraksi B dan C terdapat senyawa metabolit sekunder golongan flavonoid dan triterpenoid. Dari hasil uji aktivitas antioksidan nilai IC50 fraksi A adalah 103,51 g/mL dan fraksi B adalah 102,59 g/mL, maka fraksi A dan B memiliki aktivitas antioksidan yang rendah (IC50 101-200 g/mL). Sedangkan nilai IC50 fraksi C adalah 83,80 g/mL termasuk memiliki aktivitas antioksidan yang sedang (IC50 21-100 g/mL). Sehingga isolat kapang endofit CZ-4F disimpulkan tidak berpotensi menghasilkan senyawa metabolit sekunder yang memiliki aktivitas antioksidan tinggi (IC50 10-20 g/mL).rnrnF. Daftar rujukan: 34 buah (1982 - 2006)rnrnG. Dr. Partomuan Simanjuntak, M.Sc, APU dan Dr. Ir Titik K Prana.rn
Tidak tersedia versi lain