Text
UJI EFEK ANTIPLASMODIUM DARI EKSTRAK ETANOL KULIT BATANG ASAM KANDIS (Garcinia parvifolia. Miq) PADA MENCIT YANG DIINFEKSI DENGAN Plasmodium yoelii
ABSTRAKrnrn(A) SUSAN MARLINA (2002210023)rnrn(B) UJI EFEK ANTIPLASMODIUM DARI EKSTRAK ETANOL KULIT BATANG ASAM KANDIS (Garcinia parvifolia. Miq) PADA MENCIT YANG DIINFEKSI DENGAN Plasmodium yoeliirnrn(C) ix + 64 halaman; 2006; 6 tabel; 8 gambar; 13 lampiranrnrn(D) Kata kunci : Antiplasmodium, Kulit batang asam kandis, Parasitemia, Plasmodium yoelii, ED50.rnrn(E) Malaria merupakan masalah keseharian bagi negara tropik dan subtropik termasuk Indonesia. Berbagai upaya pemberantasan malaria telah dilakukan tetapi prevalensi malaria tetap tinggi. Adanya kasus resistensi Plasmodium falciparum terhadap obat antimalaria telah mendorong usaha untuk menemukan obat antimalaria baru. Kulit batang asam kandis (Garcinia parvifolia. Miq) salah satu alternatif. Percobaan ini dilakukan untuk mengetahui efek uji antiplasmodium. Hewan coba yang digunakan adalah mencit galur Swiss mice sebanyak 6 kelompok yang terdiri dari kelompok kontrol positif yang diberi klorokuin, kontrol negatif yang hanya diberi NaCl fisiologis, dosis 100mg/kgBB, 300mg/kgBB, 500mg/kgBB, 1000mg/kgBB. Setiap kelompok diberi ekstrak etanol kulit batang asam kandis secara intraperitonial selam 4 hari serta diamati angka parasitemianya dengan sediaan darah tipis. Hasil yang diperoleh dianalisa dengan analisa probit. Efek antiplasmodium ekstrak etanol kulit batang asam kandis semakin meningkat dengan meningkatnya dosis. Nilai ED50 =21,49 mg/kgBB. rn rn(F) Daftar pustaka : 38 buah (1978-2006)rnrn(G) Drs. Syamsudin, M. Biomed, Apt.; Drh. Rita Marleta Dewi, M.Kes.rn
Tidak tersedia versi lain