Text
PENETAPAN KADAR LIKOPEN DALAM BUAH JAMBU BIJI MERAH (Psidium guajava L.) SEGAR DAN SETELAH ENYIMPANAN SECARA SPEKTROFOTOMETRI CAHAYA TAMPAK
ABSTRAKrn(A) KARINA ATWINDASARI (2010210143)rn(B) PENETAPAN KADAR LIKOPEN DALAM BUAH JAMBU BIJI MERAH rn(Psidium guajava L.) SEGAR DAN SETELAH PENYIMPANAN SECARArnSPEKTROFOTOMETRI CAHAYA TAMPAK rn(C) xiii + 70 halaman, 15 tabel, 20 gambar, 16 lampiranrn(D) Kata kunci : likopen, jambu biji merah, penyimpanan, spektrofotometri cahaya rntampak.rn(E) Jambu biji merah (Psidium guajava L.) mengandung likopen yang cukup tinggi rnsetelah tomat. Umumnya, jambu biji merah yang dijual di pasar tidak selalu segar. rnSetelah beberapa hari, warna kulit buah berubah dari hijau muda menjadi kuning rndan akhirnya tekstur buah menjadi lunak dengan warna kulit buah kuning rnkemerahan. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui kadar likopen dalam buah rnjambu biji merah segar dan setelah penyimpanan. Likopen dalam buah jambu biji rnmerah diekstraksi menggunakan campuran larutan BHT 0,05% dalam asetonetanol- n-heksana (1:1:2). Fase n-heksana diukur dengan spektrofotometer cahaya rntampak pada 503,6 nm. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kadar rata-ratarnlikopen dalam buah jambu biji merah segar yaitu 3,90 mg/100g dengan nilai rnsimpangan baku relatif 0,65% dan kadar rata-rata likopen dalam buah jambu biji rnmerah setelah penyimpanan selama 4 dan 10 hari berturut-turut yaitu; 6,30 rnmg/100g; dan 8,65 mg/100g dengan nilai simpangan baku relatif 0,79% dan 1,05. rnHasil perolehan kembali dengan penambahan 10% dan 20% baku pembandingrnlikopen kedalam sampel secara berturut-turut adalah 99,28% – 107,37% dan rn95,08% – 104,06%. Linearitas metode tersebut menunjukkan nilai koefisien rnkorelasi (r) 0,9958. Hasil ANOVA satu arah menunjukkan perbedaan yang rnsignifikan (Fhitung 7476,36 dan Ftabel 3,89) antara kandungan likopen dalam buah rnjambu biji merah segar, setelah penyimpanan selama 4 dan 10 hari.rn(F) Daftar rujukan: 35 (1982 – 2014)rn(G) Drs. I Wayan Redja, M. Chem., Apt.rn(H) 2014
Tidak tersedia versi lain