CD-ROM
KARYA TULIS ILMIAH : PERAN QUALITY CONTROL DALAM PENERIMAAN DAN PENGIRIMAN PRODUK ALAT KESEHATAN DI PT. PRO-HEALTH INTERNASIONAL
Peran pengendalian mutu dalam penerimaan dan pengiriman suatu produk di
perusahaan menjadi salah satu peran penting untuk keberhasilan suatu perusahaan
distributor. Quality Control atau pengendalian mutu merupakan salah satu cara yang
digunakan PT. Pro-Health International untuk mengendalikan pada saat penerimaan
dan pengiriman produk yang dihasilkan guna memenuhi target dan kepuasan
konsumen. Pengendalian mutu berperan juga untuk pengendalian produk gagal pada
saat pemeriksaan produk untuk segera dievaluasi. Tujuan dari penelitian ini yaitu
untuk mengetahui seberapa penting peran quality control dalam penerimaan dan
pengiriman produk alat kesehatan di PT. Pro-Health International. Metode penelitian
ini dilakukan dengan cara melakukan deskriptif kualitatif. Metode deskriptif kualitatif
ini adalah suatu penelitian dengan cara observasi yaitu melihat dan memperhatikan
secara langsung suatu proses kegiatan yang kemudian dipertimbangkan dengan
beberapa aspek. Dari hasil penelitian observasi yang telah dilakukan mengenai peran
pengendalian mutu dalam penerimaan dan pengiriman produk alat kesehatan di PT.
Pro-Health International didapatkan bahwa adanya perbedaan saat kegiatan
penerimaan produk berlangsung dengan standar operasional prosedur yang telah
ditetapkan mengenai penginputan data. Dalam penerimaan dan pengiriman produk alat
kesehatan yang harus diperhatikan yaitu pengendalian produk gagal dengan
melakukan pengendalian kualitas untuk mencegah kerugian pada perusahaan akibat
terlalu banyak produk gagal.
Kata Kunci : Pengendalian Mutu, Penerimaan dan Pengiriman, Alat Kesehatan
Tidak tersedia versi lain