Text
AKTIVITAS ANTIOKSIDAN DAN PENGHAMBATAN ENZIM α-GLUKOSIDASE PADA EKSTRAK KOMBINASI HERBAL BERAS KETAN HITAM (Oryza sativa L. Var glutinosa) DAN HERBA KUMIS KUCING (Orthosiphon aristatus (Blume) Miq.)
ABSTRAK
(A) ISNAENI PUSPA NEGARA (2015210116)
(B) AKTIVITAS ANTIOKSIDAN DAN PENGHAMBATAN ENZIM α-GLUKOSIDASE PADA EKSTRAK KOMBINASI HERBAL BERAS KETAN HITAM (Oryza sativa L. Var glutinosa) DAN HERBA KUMIS KUCING (Orthosiphon aristatus (Blume) Miq.)
(C) xiii + 116 halaman; 9 tabel; 10 gambar; 19 lampiran
(D) Kata Kunci : Kombinasi herbal, Oryza sativa L. Var glutinosa, Orthosiphon aristatus (Blume) Miq.
(E) Beras ketan hitam dan herba kumis kucing telah dikonsumsi oleh masyarakat secara turun temurun sebagai antidiabetes dan antioksidan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui nilai IC50 dan pengaruh kombinasi herbal herba kumis kucing (Orthosiphon aristatus (Blume) Miq.) dan beras ketan hitam (Oryza sativa L. Var glutinosa) terhadap aktivitas antioksidan dan antidiabetes jika dibandingkan dengan esktrak tunggalnya. Pengujian antioksidan dengan metode peredaman radikal bebas DPPH pada panjang gelombang serapan maksimum 515 nm dan pengujian antidiabetes dengan penghambatan enzim α-glukosidase. Hasil uji aktivitas antioksidan menunjukan aktivitas antioksidan herba kumis kucing memiliki IC50 sebesar 5,67 bpj pada ekstrak etanol dan 19,06 bpj pada ekstrak air, sedangkan beras ketan hitam memiliki IC50 sebesar 22,67 bpj pada ekstrak etanol dan 22,45 bpj pada ekstrak air. Pada ekstrak air terjadi interaksi sinergis dengan IC50 terbaik sebesar 13,18 bpj pada ekstrak kombinasi 1:2 dan interaksi antagonis pada ekstrak etanol. Hasil uji aktivitas penghambatan enzim α-glukosidase menunjukkan interaksi yang antagonis pada ekstrak air maupun etanol. IC50 pada ekstrak etanol herba kumis kucing sebesar 71,72 bpj dan 54,19 bpj pada ekstrak air. IC50 ekstrak etanol beras ketan hitam sebesar 66,75 bpj dan 59,66 bpj pada ekstrak air. Ekstrak tunggal maupun campuran memiliki aktivitas antioksidan dengan kategori sangat kuat dan pada uji penghambatan enzim α-glukosidase kategori aktif.
(F) Daftar pustaka : 31 (1958-2018)
(G) Prof. (ris). Dr. Partomuan Simanjuntak, M. Sc. ;
Eris Septiana, M. Si.
(H) 2019
Tidak tersedia versi lain