Text
ANALISIS SENYAWA ASAM RETINOAT DALAM KRIM PEMUTIH WAJAH SECARA KLT-DENSITOMETRI
ABSTRAK
(A) DHEA AMANDA PRATIWI (2014210066)
(B) ANALISIS SENYAWA ASAM RETINOAT DALAM KRIM PEMUTIH WAJAH SECARA KLT-DENSITOMETRI
(C) xvi + 91 halaman; 6 tabel; 12 gambar; 19 lampiran
(D) Kata kunci: Krim, Pemutih wajah, Asam retinoat , KLT-Densitometri
(E) Krim pemutih merupakan campuran bahan kimia atau bahan lainnya yang ber khasiat mampu memucatkan noda hitam atau coklat pada kulit dengan menghambat atau menekan melanin yang terbentuk. Asam retinoat adalah salah satu senyawa yang banyak terkandung dalam krim pemutih wajah dan sudah dilarang penggunaanya pada kosmetik berdasarkan PERMENKES RI No. 445/MENKES/PER/V/1998. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kandungan asam retinoat dalam krim pemutih wajah secara KLT-Densitometri. Krim pemutih dilarutkan dalam etanol hingga homogen, didinginkan kemudian disaring dengan kertas saring whatman no.42 filtrat selanjutnya di analisis dan ditetapkan kadarnya secara KLT-Densitometri dengan fase gerak n-heksan-aseton (6:4) pada panjang gelombang maksimum 337 nm. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dari 7 sampel yang dianalisis 4 sampel positif mengandung asam retinoat dengan rentang kadar 138,10 bpj – 277,56 bpj atau 0,01% - 0,03%. Metode KLT-Densitometri akurat ( rata – rata perolehan kembali 96,65%) dan teliti (SBR 0,81%) serta memenuhi Hukum Lamber Beer (Koefisien korelasi 0.9973) dengan batas deteksi dan batas kuantitasi masing – masing 1,63 bpj dan 5,45 bpj.
(F) Daftar Pustaka: 26 buah (1985 – 2017)
(G) Dra. Titiek Martati, M.Si., Apt.
(H) 2018
Tidak tersedia versi lain