Text
UJI EFEK ANTI-INFLAMASI DAN ANALGESIK DARI INFUSA SEREH (Cymbopogon citratus (DC.) Stapf.)
ABSTRAKrn(A) ASRI AWALIYAH SARI (2007210027)rn(B) UJI EFEK ANTI-INFLAMASI DAN ANALGESIK DARI INFUSA SEREH (Cymbopogon citratus (DC.) Stapf.)rn(C) x + 48 halaman; 16 tabel; 5 gambar; 7 lampiranrn(D) Kata kunci: anti-inflamasi, analgesik, Sereh, Cymbopogon citratus (DC.) Stapf.)rn(E) Secara empiris penggunaan tanaman Sereh untuk mengobati radang yang disertai nyeri sudah dilakukan, tapi penggujian secara ilmiah belum dibuktikan. Infusa herba Sereh diuji untuk mengetahui efek anti-inflamasi dengan menggunakan metode induksi radang secara kimia dan efek analgesiknya dengan menggunakan metode Sigmund. Pada uji efek anti-inflamasi, tikus dibagi menjadi 5 kelompok, yaitu kelompok kontrol negatif diberi aquades, kelompok kontrol positif diberi Natrium diklofenak 1,8 mg/200g BB, kelompok uji diberi infusa herba Sereh dosis I, II, III secara berurutan yaitu: 1,01 mL/200g BB; 2,03 mL/200g BB; dan 4,05 mL/200g BB peroral. Pada uji efek analgesik, mencit dibagi menjadi 5 kelompok, yaitu kelompok kontrol negatif diberi Aquades, kelompok kontrol positif diberi Natrium diklofenak dosis 0,26 mg/20g BB, kelompok uji diberi infusa herba Sereh dosis I, II, III, secara berurutan yaitu: 0,15 mL/20g BB; 0,30 mL/20g BB; dan 0,60 mL/20g BB diberikan peroral. Data dianalisis dengan metode anova satu arah kemudian dilanjutkan dengan uji statistik Mann-Whitney. Pada pengujian efek anti-inflamasi diperoleh bahwa kelompok infusa herba Sereh dosis 1,01 mL/200g BB; 2,03 mL/200g BB; dan 4,05 mL/200g BB menunjukkan efek yang berbeda bermakna (p < 0,05) terhadap kelompok kontrol negatif, kelompok infusa herba Sereh dosis 2,03 mL/200g BB dan 4,05 mL/200g BB mempunyai efek tidak berbeda bermakna bila dibandingkan dengan kelompok kontrol positif Natrium diklofenak dosis 1,8 mg/200g BB. Pada pengujian efek analgesik diperoleh bahwa kelompok infusa Sereh dosis 0,15 mL/20g BB tidak menunjukkan efek analgesik, sedangkan kelompok infusa herba Sereh dosis 0,30 mL/20g BB dan 0,60 mL/20g BB menunjukkan efek analgesik yang tidak berbeda bermakna (p < 0,05) dengan kelompok kontrol positif Natrium diklofenak dosis 0,26 mg/20g BB. Infusa herba Sereh mempunyai efek sebagai anti-inflamasi dan analgesik.rn(F) Daftar rujukan :17 buahrn(G) Dra. Lestari Rahayu, MS., Apt.rn(H) 2009-2014
Tidak tersedia versi lain