Text
PENGUJIAN AKTIVITAS ANTIOKSIDAN DAN ANTI-ELASTASE DARI EKSTRAK ETANOL 96% TANAMAN SALAM KOJA (Murraya koeningii (L.) Spreng) DAN ZODIA (Evodia hortensis J. R. Forst & G. Forst.).
ABSTRAK
(A) HAURA USNA RAHMAH (2013210102)
(B) PENGUJIAN AKTIVITAS ANTIOKSIDAN DAN ANTI-ELASTASE
DARI EKSTRAK ETANOL 96% TANAMAN SALAM KOJA (Murraya
koeningii (L.) Spreng) DAN ZODIA (Evodia hortensis J. R. Forst & G.
Forst.).
(C) xi + 118 halaman: 8 tabel: 17 gambar: 20 lampiran
(D) Kata kunci : Enzim, anti elastase, antioksidan, ekstrak etanol 96%,
Salam koja, Murraya koeningii L, Zodia, Evodia hortensis
(E) Proses penuaan merupakan proses alami yang pasti akan terjadi pada
manusia. Salah satu proses penuaan kulit adalah wrinkle (kerutan). Kerutan di
kulit terjadi karena hilangnya elastisitas kulit. Elastisitas kulit hilang oleh
aktivitas enzim elastase dengan cara mendegradasi elastin yang dimiliki secara
alami di kulit. Berdasarkan hal tersebut untuk menjaga elastisitas kulit
dilakukan dengan mencegah terjadinya degradasi elastin di kulit. Tanaman
Salam Koja (Murraya koeningii) dan Zodia (Evodia hortensiss) merupakan
tanaman yang berasal dari familia Rutaceae yang diketahui memiliki senyawa
flavonoid dan fenolik. Penelitian ini dilakukan dari pengumpulan simplisia,
simplisia diekstraksi dengan metode refluks, dan hasil ekstraksi dipekatkan
hingga menjadi ekstrak kental. Ekstrak yang diperoleh dilakukan penapisan
fitokimia, uji aktivitas antioksidan dengan pereaksi DPPH, dan uji aktivitas
anti elastase. Hasil penapisan fitokimia terhadap ekstrak daun, batang Salam
Koja dan daun, buah Zodia menunjukan adanya senyawa flavonoid, saponin,
tanin katekuat, steroid, triterpenoid, dan minyak atsiri. Kemudian dilakukan uji
aktivitas antioksidan dengan metode peredaman DPPH dan diperoleh nilai IC50
dari ekstrak daun salam koja, batang salam koja, daun zodia, dan buah zodia
masing-masing sebesar 26,51 bpj; 52,05 bpj; 264,15 bpj; dan 121,59 bpj. Lalu
selanjutnya dilakukan uji anti elastase diperoleh nilai IC50 dari ekstrak daun
salam koja, dan buah zodia masing-masing sebesar 55,38 bpj; dan 145,67 bpj.
Dalam penghambatan aktivitas elastase, Daun salam koja memiliki aktivitas
terkuat sedangkan buah zodia termasuk kategori sedang. Dari hasil uji
ANOVA Dua arah pada taraf nyata 0,05 disimpulkan bahwa ada hubungan
antara aktivitas antioksidan dan antielastase.
(F) Daftar Pustaka : 36 rujukan (1986-2017)
(G) Yesi Desmiaty, S. Si., M. Si., Apt.
(H) 2017
Tidak tersedia versi lain