Text
Pembuatan Test-Kit Merkuri Untuk Krim Pemutih Kulit Menggunakan Kalium Bromida Dan Rhodamin B
ABSTRAKrn(A) Tiana (2007210214)rn(B) PEMBUATAN TEST-KIT MERKURI UNTUK KRIM PEMUTIH KULIT MENGGUNAKAN KALIUM BROMIDA DAN RHODAMIN Brn(C) xiii + 90 halaman; 2011; 20 tabel; 11 gambar; 25 lampiran.rn(D) Kata Kunci : Test-kit, merkuri, krim pemutih, kalium bromida, rhodamin Brn(E) Penggunaan merkuri sebagai pemutih dalam krim pemutih kulit dilarang penggunaannya oleh Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) karena efek sampingnya yang toksik dan membahayakan seperti menyebabkan gagal ginjal akut dan kerusakan otak. Namun, masih ditemukan penyalahgunaan penggunaan merkuri sebagai pemutih dalam krim sehingga diperlukan cara alternatif untuk dapat mendeteksi kandungan merkuri dalam krim pemutih secara mudah dan cepat yaitu dengan menggunakan test-kit. Penelitian ini bertujuan untuk membuat test-kit merkuri yang spesifik, sensitif dan stabil. Pemilihan pereaksi untuk test-kit merkuri didasarkan pada reaksi kimia, yaitu yang dapat bereaksi secara spesifik dan memberikan hasil yang khas dengan merkuri kemudian ditentukan uji batasnya meliputi uji spesifisitas dan uji sensitivitas. Test-kit merkuri berbentuk larutan berisi campuran kalium bromida 1% dalam asam asetat 5% dan rhodamin B 8x10-4 M (1:1). Test-kit bersifat spesifik karena hanya bereaksi dengan merkuri membentuk komplek warna ungu bila ditambahkan ke dalam krim mengandung merkuri. Batas deteksi test-kit merkuri dalam krim merkuri amino klorida secara visual ialah 500 bpj dalam krim warna putih dan pink, 600 bpj dalam krim warna hijau, jingga dan kuning sedangkan secara instrumental sebesar 18,65 bpj dalam matriks krim warna putih. Batas deteksi dalam krim merkuri klorida secara visual ialah 300 bpj dalam krim warna putih, pink dan jingga, 200 bpj dalam krim warna hijau dan kuning sedangkan secara instrumental sebesar 14,51 bpj dalam matriks krim warna putih. Efektivitas test-kit baik pada penyimpanan selama 3 bulan baik pada suhu kamar (25-30ºC) maupun suhu 40°C.rn(F) Daftar rujukan : 38 buah (1982-2011)rn(G) Dra. Titiek Martati, M.Si., Apt., Dra. Liliek Nurhidayati, M.Si., Apt.
Tidak tersedia versi lain