Text
Formulasi Granul Efervesen Minuman Penyegar Dari Kopi (Coffea robusta Linld. Ex De Willda), Jahe (Zingiber officinale Rosc) Dan Susu
ABSTRAKrnrnrnrn(A) EKAYANTI SUCITIYASARI (2000210141)rnrn(B) FORMULASI GRANUL EFERVESEN MINUMAN PENYEGAR DARI SEDUHAN KOPI (Coffea robusta Lind. ex De Wildem) JAHE (Zingiber officinale Rosc ) DAN SUSU rnrn(C) xiv + 96 Halaman; 2006; 44 tabel; 29 gambar; 20 lampiranrnrn(D) Kata kunci : Kopi robusta, jahe, susu, ekstrak, pengeringan semprot, granul efervesen. rnrn(E) Minuman kopi digemari oleh masyarakat di semua kalangan dengan macam ragam penyajian, diminum dengan atau tanpa campuran lain; dengan atau tanpa gula; dengan atau tanpa susu. Dikembangkanlah minuman kopi-jahe-susu dalam bentuk sediaan yang lebih praktis dan menarik sehingga lebih mudah dikonsumsi. Penelitian diawali dengan pembuatan sediaan segar, dari ekstrak serbuk biji kopi, perasan jahe dan penambahan serbuk susu, lalu dilanjutkan dengan pembuatan serbuk dari ekstrak biji kopi robusta dan ekstrak rimpang jahe secara pengeringan semprot dengan bahan pengisi maltodekstrin. Serbuk ekstrak biji kopi robusta memiliki bentuk fisik serbuk, bau khas aromatis, berwarna coklat dengan kadar air 3,99%, dan ekstrak serbuk jahe memiliki bentuk fisik serbuk, bau khas aromatis, berwarna putih kekuningan dengan kadar air 4,35% Serbuk tersebut dibuat sediaan efervesen dengan variasi 4 formula, dimana formula I dan II hanya menggunakan variasi asam sitrat, sedangkan formula III dan IV menggunakan variasi konsentrasi dari kombinasi asam sitrat dan asam tartrat, ke empat formula di granulasi dengan metode granulasi basah menggunakan PVP sebagai bahan pengikat dengan konsentrasi 2%, maka dihasilkan granul efervesen formula I sebagai formula yang mempunyai karakteristik terbaik dengan waktu hancur 3 menit 15 detik; sudut baring 16,97; kadar air 4,68%; pH 6,67 dan disukai pada uji hedonik.rnrn(F) Daftar rujukan : 36 buah (1948 - 2005)rnrn(G) Dra.Lungguk Hutagaol, MPd., Apt.rn
Tidak tersedia versi lain