Text
Formulasi Granul Dari Air Rebusan Angkak (Red Fermented Rice) Yang Dikeringkan Secara Pengeringan Semprot
ABSTRAKrnrnrn(A) ANIDYA HERYANI PARAMITASARI (2003210033)rnrn(B) FORMULASI GRANUL DARI AIR REBUSAN ANGKAK (RED FERMENTED RICE) YANG DIKERINGKAN SECARA PENGERINGAN SEMPROT.rnrn(C) xii + 96 halaman; 29 tabel; 38 gambar; 13 lampiran.rnrn(D) Kata kunci : Formulasi, rebusan angkak, pengeringan semprot, granul rnrn(E) Angkak merupakan salah satu obat tradisional yang berguna untuk memacu peningkatan trombosit darah. Penggunaan angkak secara tradisional berupa rebusan dinilai kurang praktis dan memiliki bau, rasa yang kurang menyenangkan. Oleh sebab itu dibuat sediaan yang lebih praktis sehingga mudah dikonsumsi dan digemari oleh konsumen yaitu granul. Rebusan angkak dikeringkan secara pengeringan semprot menggunakan bahan pengisi maltodekstrin dengan konsentrasi 35%, 40% dan 45%. Serbuk kering hasil pengeringan semprot dievaluasi meliputi organoleptik, kadar air, distribusi ukuran partikel dan sifat alir. Serbuk kering dibuat menjadi granul dengan variasi PVP 0% (formula blanko), 0,5% (formula I), 1% (formula II), dan 2% (formula III), dengan metode granulasi basah. Granul yang dihasilkan kemudian dievaluasi meliputi : organoleptik, uji kadar air, uji sifat alir, uji distribusi ukuran partikel, uji kecepatan dispersi dan uji hedonik. Hasil penelitian menunjukkan air rebusan angkak dapat dikeringkan secara pengeringan semprot dengan maltodekstrin 45%, serbuk kering yang dihasilkan halus berwarna merah pucat dengan kadar air 2,925%, sifat alir dan distribusi ukuran partikelnya tidak memenuhi syarat. Hasil evaluasi ke-4 formula granul menunjukkan formula I memiliki karakteristik paling baik dibandingkan ke-tiga formula lainnya dengan kadar air 3,362%, jumlah fines 9,5647%, waktu alir 5,6203 g/detik, sudut baring 29,1412º, kecepatan dispersi dalam air biasa (25-30º) 4,66 menit, dalam air hangat (30-40°C) 2,32 menit dan dalam air panas (±70°C) 30,05 detik, rasa dan aromanya disukai oleh panelis.rnrn(F) Daftar Rujukan : 29 buah (1979-2007)rnrn(G) Dra. Tiomas Pohan, Apt.rn
Tidak tersedia versi lain