Text
FORMULASI DAN UJI EFEKTIVITAS SEDIAAN GEL TOPIKAL SERBUK KERING GETAH BUAH NANGKA (Artocarpus heterophyllus Lamk.) SEBAGAI ANTIJERAWAT SECARA INVIVO
ABSTRAKrn(A) STEFANUS (2011210239)rn(B) FORMULASI DAN UJI EFEKTIVITAS SEDIAAN GEL TOPIKAL SERBUK KERING GETAH BUAH NANGKA (Artocarpus heterophyllus Lamk.) SEBAGAI ANTIJERAWAT SECARA INVIVOrn(C) xiv + 104 halaman; 17 tabel; 10 gambar; 20 lampiranrn(D) Kata kunci : getah buah nangka, anti jerawat, gel topikal, invivorn(E) Getah nangka memiliki kandungan flavonoid dan alkaloid yang memiliki aktivitas antibakteri terhadap salah satu bakteri penyebab jerawat yaitu Staphylococcus aureus. Penelitian ini bertujuan untuk memformulasikan getah buah nangka menjadi sediaan gel topikal yang stabil secara fisika, kimia maupun mikrobiologi serta efektif sebagai antijerawat. Getah buah nangka dikeringkan dengan menggunakan freeze dryer untuk menghasilkan serbuk kering getah buah nangka. Serbuk kering getah buah nangka ditentukan nilai konsentrasi hambat minimum (KHM) terhadap Staphylococcus aureus dengan metode dilusi cair sebagai dasar penentuan dosis dalam formulasi sediaan gel. Pada penelitian ini dibuat 3 formula sediaan gel dengan konsentrasi HPC-m sebagai gelling agent yaitu 5%, 6%, dan 7%. Sediaan yang diperoleh dilakukan evaluasi fisik, kimia dan mikrobiologi meliputi uji organoleptik, homogenitas, viskositas, sifat alir, kemampuan menyebar, uji pH, dan uji batas mikroba selama 1 bulan. Uji efektivitas secara invivo dilakukan dengan cara membandingkan kondisi jerawat subjek penelitian pada saat sebelum penggunaan sediaan uji dan setelah penggunaan selama 2 minggu. Hasil uji diperoleh sediaan gel pada formula 1 sampai formula 3 tidak stabil pada penyimpanan selama 1 bulan tetapi stabil pada penyimpanan suhu 40 ºCrn(F) Daftar Rujukan: 34 buah (1990 – 2014)rn(G) Drs. M.F. Arifin, M.Si., Aptrn(H) 2015
Tidak tersedia versi lain