Text
Elusidasi Struktur Senyawa Beta Glukan Dari Serat Jamur Tanduk (termitomyces eurrhizus Berk.) Yang Larut Dalam Air
ABSTRAKrnrnrnrn(A) LIA SYAFITRI (2003210201)rnrn(B) ELUSIDASI STRUKTUR SENYAWA BETA GLUKAN DARI SERAT JAMUR TANDUK (Termitomyces eurrhizus Berk.) YANG LARUT DALAM AIR rnrn(C) ix +53 halaman; 2008; 13 gambar; 6 tabel; 7 lampiranrnrn(D) Kata kunci: beta glukan, Termitomyces eurrhizus Berk.; elusidasi, westerlund et.al 1993, serat, spektrometrirnrn(E) Jamur Tanduk (Termitomyces eurrhizus Berk.) merupakan salah satu tumbuhan yang bermanfaat baik dibidang pangan maupun pengobatan. Senyawa yang terkandung dari serat jamur tanduk ini berkhasiat sebagai anti tumor, meningkatkan sistem kekebalan tubuh, menurunkan kadar kolesterol dan glukosa darah. Senyawa aktif yang dimaksud adalah beta glukan yang secara alami berasal dari polisakarida. Beta glukan dapat diisolasi menggunakan metode westerlund et.al (1993) dengan cara mengekstraksi seluruh bagian jamur dibebas-lemakkan dengan menggunakan pelarut petroleum eter dan isopropanol. Kemudian diekstraksi dengan air 96°C, terhadap ekstrak air tersebut ditambahkan papain untuk menghidrolisis ikatan antara protein dan polisakarida. Dilanjutkan dengan presipitasi menggunakan 60% etanol, presipitat yang diperoleh dilarutkan dalam air dan ditambahkan 30% ammonium sulfat. Endapannya dilarutkan dalam air 80°C, direkristalisasi dan di freeze drying. Dari sejumlah rajangan kering jamur didapat isolat berwarna putih kecoklatan dengan rendemen hasil isolasi 2,43% . Analisis dengan KLT menunjukkan 1 bercak dan analisis kemurnian dengan KLT 1 dimensi dengan menggunakan dua macam eluen yang berbeda menunjukkan 1 bercak serta dari analisis jarak lebur diperoleh 223,8 – 226,4°C dan identifikasi lebih lanjut dengan IR menunjukkan gugus O–H bebas, C-H dan C-O. Sedangkan hasil analisis utama dengan RMI proton dan karbon, HMBC, ¹H-¹H COSY senyawan isolat yang diperoleh belum dapat di elusidasi tetapi dapat diprediksi sebagai senyawa beta glukan.rnrn(F) Daftar rujukan; 26 buah (1972-2007)rnrn(G) Drs. Bambang Mursito, M.Si., Apt.rnrn
Tidak tersedia versi lain