Text
Identifikasi Dan Uji Aktivitas Antioksidan Dari Fraksi-Fraksi Dalam Ekstrak Etanol Daun Ceremai (Cicca acida [L.] Merr)
ABSTRAKrn(A) DIAH HESTI (2005210045)rn(B) IDENTIFIKASI DAN UJI AKTIVITAS ANTIOKSIDAN DARI FRAKSI-FRAKSI DALAM EKSTRAK ETANOL DAUN CEREMAI (Cicca acida [L.] Merr.)rn(C) xi + 59 Halaman; 4 Tabel ; 21 Gambar ; 15 Lampiran.rn(D) Kata kunci: Daun ceremai (Cicca acida [L.] Merr.), penapisan fitokimia, DPPH, spektrofotometri FTIR (Fourier Transform Infra Red) dan GC-MSrn(E) Antioksidan merupakan senyawa yang dapat menghambat reaksi radikal bebas di dalam tubuh sehingga dapat mencegah terjadinya penyakit seperti kanker, penuaan dini, dan penyakit degeneratif lainnya. Pada penelitian ini telah dilakukan penapisan fitokimia, fraksinasi, uji aktivitas antioksidan dari ekstrak etanol daun ceremai dan fraksi-fraksinya dengan menggunakan metode peredaman radikal bebas DPPH (1,1-difenil-2-pikrilhidrazin) dan identifikasi fraksi yang mempunyai nilai IC50 (Inhibition concentration 50) tertinggi menggunakan Spektrofotometri Fourier Transform Infra Red dan Kromatografi Gas-Spektrometri Massa. Hasil penapisan fitokimia terhadap ekstrak etanol menunjukkan adanya senyawa pereduksi, tanin katekuat, glikosida steroid, flavonosida (glikosida flavon). Hasil uji aktivitas antioksidan menggunakan metode peredaman radikal bebas DPPH (1,1-difenil-2-pikrilhidrazin) menunjukkan bahwa nilai IC50 fraksi III ekstrak etanol daun ceremai mempunyai aktivitas antioksidan terbesar yaitu 35,62 μg/mL, diikuti fraksi V dengan nilai IC50 sebesar 67,58 μg/mL; fraksi IV dengan nilai IC50 sebesar 74,89 μg/mL; fraksi II dengan nilai IC50 sebesar 90,53 μg/mL; fraksi I dengan nilai IC50 sebesar 106,42 μg/mL dan ekstrak etanol daun ceremai dengan nilai IC50 sebesar 116,48 μg/mL. Hasil identifikasi fraksi III dengan Spektrofotometri Fourier Transform Infra Red menunjukkan adanya vibrasi tekuk C=C-H; tekuk C-H; tekuk C=C aromatik; ulur C=O; ulur -CH3; -CH2-; –C-H- ;ulur -OH. Hasil identifikasi fraksi III dengan Kromatografi Gas-Spektrometri Massa menunjukkan adanya fragmen-fragmen antara lain neofitadien dengan kualitas 94%, 14-metil-metilpentadekanoat dengan kualitas 95% dan metiloktadekanoat dengan kualitas 94%.rn(F) Daftar Rujukan : 18 buah (1983-2010)rn(G) Dra. Hindra Rahmawati, M.Si,Aptrn(H) 2010rnxiii
Tidak tersedia versi lain