Text
AKTIVITAS PENGHAMBATAN XANTIN OKSIDASE DARI EKSTRAK ETANOL DAN HASIL PARTISI EKSTRAK ETANOL DAUN GANDARUSA (Gendarussa vulgaris Nees) SECARA IN VITRO
ABSTRAKrn(A) DWI AKTIVISIONIS HIA (2010210082)rn(B) AKTIVITAS PENGHAMBATAN XANTIN OKSIDASE DARI EKSTRAK ETANOL DAN HASIL PARTISI EKSTRAK ETANOL DAUN GANDARUSA (Gendarussa vulgaris Nees) SECARA IN VITROrn(C) xiii + 67 halaman; 4 tabel; 8 gambar;14 lampiranrn(D) Kata kunci: xantin oksidase, gandarusa (Gendarussa vulgaris Nees), antihiperurisemia, alopurinol.rn(E) Salah satu akibat kelainan metabolit dalam tubuh adalah hiperurisemia,yakni kondisi dimana asam urat berlebih didalam tubuh. xantin oksidase mengkatalisis xantin menjadi asam urat. Jika aktivitasnya meningkat, maka produksi asam urat meningkat sehingga akan mengakibatkan kondisi hiperurisemia. Gandarusa merupakan salah satu tanaman yang mengandung metabolit yang berpotensi menghambat aktivitas xantin oksidase. Penelitian ini dilakukan untuk mengukur daya hambat aktivitas xantin oksidase oleh ekstrak etanol 96%, dan keempat fase ekstrak dengan tingkat kepolaran berbeda. Ekstrak dan fase diuji secara in vitro menggunakan spektrofotometer ultraviolet pada λmax 265 nm untuk mengukur konsentrasi sisa xantin. Selain uji penghambatan, penapisan fitokima juga dilakukan untuk melihat senyawa yang terdapat dalam simplisia, ekstrak beserta fase ekstrak. Hasil penelitian menunjukkan adanya potensi penghambatan xantin oksidase khususnya pada fase n-heksana dengan IC50 terendah yaitu 100,55bpj, etilasetat 400,07bpj, etanol 2.058,69bpj, air 1.157,95bpj, dan n-butanol 2.836,013bpj. Jika dibandingkan dengan alopurinol yang memiliki IC50 0,9963 bpj, ekstrak ini kurang aktif dalam menghambat aktivitas xantin oksidase. Aktivitas terbesar terdapat pada fase n-heksana dengan nilai IC50 terkecil.rn(F) Daftar Rujukan: 37 buah (1965-2013)rn(G) Dr. Dian Ratih L., M. Biomed., Apt.rn(H) 2014
Tidak tersedia versi lain