Text
Pengaruh Pemberian Isolat A, B, C Dan D Dari Fraksi V Ekstrak Metanol Biji Petai Cina Terhadap Penurunan Kadar Glukosa Darah Mencit Dengan Metode Toleransi Glukosa Oral
ABSTRAKrnrnrn(A) DWI WULANDARI (2001210076)rnrn(B) PENGARUH PEMBERIAN ISOLAT A, B, C, DAN D DARI FRAKSI V EKSTRAK METANOL BIJI PETAI CINA (Leucaena leucocephala (Lmk) De Wit) TERHADAP PENURUNAN KADAR GLUKOSA DARAH MENCIT DENGAN METODE TOLERANSI GLUKOSA ORALrnrn(C) x + 66 halaman ; 2005 ; 11 tabel ; 14 gambar ; 9 lampiran. rnrn(D) Kata kunci: isolat, diabetes mellitus, Leucaena leucocephala (Lmk) De Wit, toleransi glukosa oral.rnrn(E) Di Indonesia biji petai cina merupakan salah satu tanaman obat yang berkhasiat untuk mengobati penyakit diabetes mellitus. Sebelumnya telah dilakukan penelitian yang menyatakan bahwa fraksi V berpotensi dalam menurunkan kadar glukosa darah mencit yang di induksi aloksan. Kemudian penelitian ini dilanjutkan untuk mengetahui isolat manakah yang paling potensial dalam menurunkan kadar glukosa darah mencit. Sebanyak 30 ekor mencit dibagi menjadi 6 kelompok yaitu: Kelompok I: kontrol negatif (suspensi CMC-Na 0,1%), Kelompok II: kontrol positif (kuersetin), Kelompok III: Isolat A biji petai cina, Kelompok IV: isolat B biji petai cina, Kelompok V: isolat C biji petai cina, Kelompok VI: isolat D biji petai cina. Metode yang digunakan toleransi glukosa oral dimana mencit diberikan asupan glukosa secara oral dengan dosis 1,5 g/kg BB (30 mg/20g BB). Kuersetin dan isolat dari fraksi V ekstrak metanol diberikan secara oral dengan dosis 10 mg/kg BB (0,2 mg/20g BB). Hasil penelitian kadar glukosa darah dianalisis dengan analisis varian satu arah (ANAVA) dan dilanjutkan dengan uji BNT 5%. Dari hasil penelitian tersebut didapat bahwa kelompok yang diberi isolat D mempunyai prosentase penurunan kadar glukosa darah yaitu sebesar 15,15 % yang tidak berbeda bermakna dengan kontrol positif yaitu sebesar 17,44 % (p>0,05). Isolat D di identifikasi secara spektrofotometri UV-Vis, FT-IR dan kromatografi gas-spektrometri massa. Pada penetapan secara spektrometri massa, menurut pustaka C:DATABASEWILEY 275.L isolat D mempunyai kemiripan 94 % dengan 9-octadekena-1-ol atau nama lainnya Oley alcohol (oleat alcohol).rnrn(F) Daftar Rujukan : 38 buah (1981-2005).rnrn(G) Drs. Syamsudin, M. Biomed, Apt. ; Dra. Diah Widowati, M.Si, Apt. rn
Tidak tersedia versi lain