Text
Uji Efek Antimikroba Beberapa Senyawa Alkohol Dengan Metode Turbidimetri Dan Uji Koefisien Fenol
ABSTRAKrn(A) NURUL HIDAYANI (2007210157)rn(B) UJI EFEK ANTIMIKROBA BEBERAPA SENYAWA ALKOHOL DENGANrnMETODE TURBIDIMETRI DAN UJI KOEFISIEN FENOLrn(C) xiv + 64 halaman; 24 tabel; 10 gambar; 11 lampiranrn(D) Kata kunci: antimikroba, alkohol, turbidimetri, koefisien fenolrn(E) Alkohol digunakan sebagai desinfektan dan antiseptik, seperti metanol, etanol,rnpropanol, dan isopropanol. Tetapi masing-masing senyawa alkohol memilikirnperbedaan efek antimikroba dengan berbagai konsentrasi, begitu juga denganrnnilai koefisien fenolnya. Metode turbidimetri merupakan salah satu cara untukrnmengetahui bagaimana perbedaan efek antimikroba alkohol uji (matanol,rnetanol, propanol, dan isopropanol) terhadap Escherichia coli, Pseudomonasrnaeruginosa, Staphylococcus aureus, Candida albicans dan Aspergillus niger.rnPenentuan nilai koefisien fenol dari alkohol uji terhadap Staphylococcus aureusrndilakukan untuk mengetahui perbandingan aktivitas antimikroba alkohol ujirnterhadap fenol sebagai senyawa desinfektan standar. Hasil grafikrnmenggambarkan penurunan dari konsentrasi rendah (5%) ke konsentrasi tinggirn(25-50%). Tetapi ada data yang menunjukkan nilai serapannya meningkat padarnkonsentrasi alkohol tertinggi. Propanol 25-50% sudah menunjukkan dayarnantimikroba, etanol dan isopropanol baru terlihat daya antimikrobanya padarnkonsentrasi 70-80%, sedangkan metanol baru telihat pada konsentrasi 95%. Halrntersebut menyimpulkan bahwa propanol paling kuat daya antimikrobanya,rnsedangkan metanol paling lemah daya antimikrobanya. Jumlah air, banyaknyarnatom C, dan percabangan terbukti mempengaruhi efek antimikroba darirnalkohol. Nilai koefisien fenol dari metanol 95%, etanol 80%, propanol 70%,rndan isopropanol 95% adalah 0,0417; 0,0357; 0,1000; dan 0,0833. Kemampuanrnalkohol sebagai desinfektan lebih kecil daripada fenol.rn(F) Daftar Rujukan: 24 buah (1983-2010)rn(G) Prof. Dr. Sudana Atmawidjaja, DEA, Apt.rn(H) 2011
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain