Text
PENGARUH PERASAN BUAH JERUK PURUT (Citrus hystrix D.C.) TERHADAP PENURUNAN KADAR GLUKOSA DARAH DAN HISTOPATOLOGI MENCIT YANG DIINDUKSI ALOKSAN TETRAHIDRAT
ABSTRAKrn(A) PRAPANCA FITRIA SUTOMO (2009210159)rn(B) PENGARUH PERASAN BUAH JERUK PURUT (Citrus hystrix D.C.) TERHADAP PENURUNAN KADAR GLUKOSA DARAH DAN HISTOPATOLOGI MENCIT YANG DIINDUKSI ALOKSAN TETRAHIDRATrn(C) ix + 64 halaman ; 10 tabel ; 4 gambar ; 10 lampiran.rn(D) Kata kunci: Diabetes, Citrus hystrix D.C., sel β pankreas.rn(E) Telah dilakukan penelitian bahwa jeruk purut (Citrus hystrix D.C) berpotensi sebagai antidiabetes melalui mekanisme penghambatan enzim -glukosidase yang dilakukan secara in vitro. Tujuan penelitian ini adalah untuk melihat pengaruh dari perasan buah jeruk purut terhadap penurunan kadar glukosa darah yang dilakukan secara in vivo serta mengetahui perubahan sel β pankreas pada mencit. Dalam pengujian, 24 ekor mencit dibagi menjadi 4 kelompok masing-masing terdiri dari 6 ekor mencit. Kelompok I kontrol normal, kelompok II kontrol negatif, kelompok III kontrol positif acarbose, dan kelompok IV buah jeruk purut dengan dosis 12,5 g/kg BB. Kadar glukosa darah mencit diamati pada saat kondisi normal dan setelah mencit diinduksi aloksan. Mencit dibuat hiperglikemik dengan diinduksi aloksan 250 mg/kg BB secara intra peritonial. Pada hari ke-3 mencit mengalami kondisi hiperglikemik. Pemberian sediaan uji dilakukan setiap hari dan pada hari ke-3, 6, 9 dan 12 kadar glukosa darah diamati. Data yang diperoleh dianalisis dengan analisis varian satu arah (ANOVA) dan dilanjutkan dengan uji LSD. Dari hasil penelitian didapat bahwa perasan buah jeruk purut dengan dosis 12,5 g/kg BB yang diberikan secara per-oral dapat menurunkan kadar glukosa darah yang mengalami hiperglikemia akibat induksi aloksan dan efek penurunan kadar glukosa darah ini sesuai dengan acarbose. Pemberian perasan buah jeruk purut dengan dosis 12,5 g/kg BB dapat meningkatkan jumlah sel β pankreas dan efek tersebut sesuai dengan acarbose.rn(F) Daftar rujukan : 35 buah (1987-2012)rn(G) Ni Made Dwi S.,S.Si.,M.Kes.,Apt.; Dra. Lestari Rahayu,MS.,Apt.rn(H) 2013
Tidak tersedia versi lain