Text
FORMULASI DAN UJI AKTIVITAS POMADE DARI MINYAK KEMIRI (Aleurites moluccana L.)
ABSTRAKrn(A). SANGGAM HOTINDRA (2012210236)rn(B). FORMULASI DAN UJI AKTIVITAS POMADE DARI MINYAK KEMIRI (Aleurites moluccana L.)rn(C). xix + 109 halaman; 15 tabel; 23 gambar; 14 lampiranrn(D). Kata kunci : Minyak kemiri, pomade, rambut, uji permukaan kutikularn(E). Rambut sehat adalah rambut yang terlihat halus dan memiliki lapisan kutikula cukup rapat sehingga melindungi bagian dalam koteks rambut dari kekeringan. Untuk menghasilkannya perlu perhatian terhadap perawatan kulit kepala dan rambut. Minyak kemiri dipercaya dapat menyuburkan dan memperkuat akar rambut. Untuk mempermudah penggunaannya maka diformulasikanlah minyak kemiri kedalam pomade. Tujuan penelitian ini untuk melihat apakah variasi konsentrasi minyak kemiri dapat mempengaruhi kutikula rambut, bobot rambut dan sifat fisik pomade. Pada penelitian ini minyak kemiri diformulasikan kedalam pomade dengan variasi konsentrasi 2.5%, 5% dan 7.5%. Dilakukan evaluasi fisik, aktivitas dan stabilitas pada suhu 40 0C selama satu bulan. Evaluasi fisik yang dilakukan meliputi organoleptik, homogenitas, daya sebar, viskositas dan konsistensi. Hasil evaluasi fisik menunjukkan bahwa variasi konsentrasi minyak kemiri mempengaruhi sifat fisik pomade. Selain itu konsentrasi minyak kemiri yang dapat mempengaruhi kondisi rambut (bobot) hanya pada konsentrasi 5% dan 7.5%. Pengamatan terhadap permukaan kutikula rambut juga menunjukkan bahwa minyak kemiri mampu memperbaiki susunan kutikula rambut setelah penggunaan pomade minyak kemiri selama satu minggu, dilihat dari adanya perbaikan lapisan kutikula antara sebelum dan sesudah penggunaan pomade yang diamati secara mikroskopik.rn(F). Daftar Pustaka : 45 (1983-2015)rn(G). Drs. Kosasih, M.Sc., Aptrn(H). 2016
Tidak tersedia versi lain