Text
EVALUASI BIAYA DAN PROFIL PENGOBATAN SERTA CLINICAL OUTCOMES DAN KETERSEDIAAN OBAT DI ERA JKN PADA PASIEN RAWAT JALAN DM TIPE 2 DI RUMKITAL MARINIR CILANDAK
ABSTRAKrn(A) RAFIKA RAHANDINI (2012210211)rn(B) EVALUASI BIAYA DAN PROFIL PENGOBATAN SERTA CLINICAL OUTCOMES DAN KETERSEDIAAN OBAT DI ERA JKN PADA PASIEN RAWAT JALAN DM TIPE 2 DI RUMKITAL MARINIR CILANDAKrn(C) xi + 132 Halaman; 22 Tabel; 38 Gambar; 16 Lampiranrn(D) Kata kunci : JKN, Rumkital Marinir Cilandak Jakarta, profil pengobatan, evaluasi biaya, clinical outcomes, ketersediaan obat.rn(E) Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) merupakan sistem asuransi kesehatan sosial yang telah diberlakukan sejak 1 Januari 2014. Program pemerintah yang dikelola oleh Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan ini bersifat wajib bagi seluruh rakyat Indonesia. Di bawah JKN, sistem penggunaan dan pembayaran obat-obatan terbagi menjadi dua, yaitu paket INA-CBGs dan fee for service. Menurut beberapa laporan penelitian, pada 2014 yang merupakan tahun transisi, program JKN belum menghasilkan pencapaian yang optimal, terkait penggunaan dan pembayaran obat. Pada pasien Diabetes Melitus (DM) Tipe-2, misalnya, sebagian obat yang diberikan masih mengacu pada Daftar Plafon Harga Obat PT.Askes (DPHO). Penelitian ini merupakan penelitian lanjutan yang bertujuan untuk mengevaluasi program JKN pada tahun kedua terkait aspek profil pengobatan, biaya pengobatan, clinical outcomes, dan ketersediaan obat pada pasien rawat jalan DM Tipe-2. Metode penelitian yang digunakan adalah longitudinal time series retrospective pada periode Januari-Desember 2015. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa selama berjalannya program JKN pada 2015 obat-obatan yang digunakan pasien DM Tipe-2 telah mengacu pada Fornas. Pada aspek biaya pengobatan, untuk 2015 rumah sakit tidak mengalami kerugian karena tarif INA-CBGs telah dapat menutup biaya pelayanan kesehatan yang dikeluarkan rumah sakit. Pada clinical outcomes, hasil yang diperoleh belum mencapai kesesuaian dengan Perkeni. Ketersediaan obat antidiabetes pada tahun kedua program JKN di Rumkital Marinir Cilandak Jakarta mengalami peningkatan signifikan (P
Tidak tersedia versi lain