Art Original
GAMBARAN PENGGUNAAN E-COMMERCE TERHADAP PENJUALAN PRODUK MOLBY DISPOSABLE BABY WET WIPES DARI PT. MOLEX AYUS
E-commerce adalah jenis komunikasi antara bisnis dan pelanggan, yang mencakup
penjualan barang dan jasa melalui Internet dan Web. Molby Disposable Baby Wet
Wipes adalah washlap sekali pakai (disposable) sebagai pengganti mandi untuk bayi
dan anak dalam situasi tidak memungkinkan. Tujuan penelitian ini adalah untuk
mengetahui penggunaan e-commerce terhadap penjualan produk Molby disposable
baby wet wipes dari PT. Molex Ayus. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif
kualitatif dengan produk Molby disposable baby wet wipes yang merupakan produk
baru dari PT. Molex Ayus, menjadi produk yang di teliti. Hasil penelitian ini adalah
penjualan di platform e-commerce untuk Molby disposable baby wet wipes mulai
terbentuk di platform “Shopee” dan dibuatnya akun media sosial Instagram pada
tanggal 1 Desember 2023. Kinerja pada awal penjualan masih terbilang biasa, tetapi
hasil faktual yang terjadi rata-rata penjualan per item pokok ada di angka 350 buyer
dan masuk ke dalam star produk, sehingga dimungkinkan untuk performa penjualan
akan meningkat. Potensi pasar untuk bidang e-commerce sangat potensial, terutama
pasca pandemi COVID 19. Tantangan utama yang dihadapi adalah branding,
karena kurang efektif untuk menarik minat buyer, tetapi melalui tim sales yang
membantu untuk memperkenalkan produk kita langsung ke user yaitu tenaga
kesehatan. Rencana ke depan mengenai penjualan Molby adalah menggandeng
influencer dan mengikuti beberapa event terkait dengan segmen mom and baby.
Berdasarkan hasil dapat disimpulkan bahwa PT. Molex Ayus untuk penjualan produk
Molby disposable baby wet wipes memanfaatkan platform e-commerce Shopee dan
media sosial Instagram untuk memperkenalkan produk ini serta tantangan utama yang
dihadapi adalah branding yang kurang efektif.
Tidak tersedia versi lain