Text
UJI DISOLUSI TERBANDING TABLET AMLODIPIN BESILAT
Uji disolusi terbanding (uji ekivalensi in vitro) dilakukan sebagai uji pendahuluan
untuk memperkirakan bioavailabilitas dan bioekivalensi (in vivo) antara produk uji dan
pembanding. Amlodipin Besilat adalah obat antihipertensi penghambat (calcium
channel blocker) jenis dihidropiridin yang memiliki masa kerja panajang. Penelitian
ini bertujuan untuk mengetahui kemiripan profil disolusi antara tablet amlodipin
besilat produk inovator dengan produk uji. Uji disolusi dilakukan sesuai standar dalam
USP yaitu dengan media larutan HCl pH 1,2; buffer asetat pH 4,5; dan buffer fosfat
pH 6,8 pada suhu 37
C menggunakan alat disolusi tipe 2 (metode dayung)
dengan kecepatan 75 rpm. Hasil penelitian menunjukan bahwa antara tablet amlodipin
besilat produk innovator dan produk uji pada waktu 10 menit zat terdisolusi dengan
media pH 1,2 didapatkan hasil (100,49 dan 100,39), pH 4,5 (99,98 dan 100,12) dan
pada media 6,8 dengan hasil (100,49 dan 100,39). Faktor kemiripan berturut – turut
pada media pH 1,2; 4,5; dan 6,8 yaitu 85,56; 70,56 dan 55,92. Dapat disimpulkan
bahwa amlodipin besilat (A) yang merupakan produk innovator mirip dengan
amlodipin besilat (B) yang merupakan produk uji, memenuhi persyaratan berdasarkan
FDA, Guidance of Industry yaitu dalam waktu ≤ 15 menit zat terdisolusi ≥ 85% dan
pada nilai faktor kemiripan atau f2 = 50 atau lebih besar (50 – 100)
Tidak tersedia versi lain