Text
KARYA TULIS ILMIAH : GAMBARAN PEMAKAIAN OBAT ANTI TUBERKULOSIS – KOMBINASI DOSIS TETAP (OAT KDT)PADA PASIEN RAWAT INAP DI RSUD PASAR MINGGU PERIODE DESEMBER 2021 – MARET 2022
Obat Anti Tuberkulosis ini dalam 1 tablet ada yang berisi RHZE (Rifampisin, INH,
Pyrazinamid, Ethambutol) dan RHZ (Rifampisin, INH, Pyrazinamid) untuk fase intensif,
serta berisi RH (Rifampisin dan INH) untuk fase lanjutan. Dosis Obat Anti Tuberkulosis
yang diberikan akan disesuaikan dengan berat badan pasien. Penelitian ini bertujuan
untuk mengetahui gambaran pemakaian Obat Anti Tuberkulosis-Kombinasi Dosis Tetap
(OAT KDT) pada pasien rawat inap di RSUD Pasar Minggu dari bulan Desember 2021 –
Maret 2022. Metode penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif menggunakan data
sekunder yang berasal dari data rekam medis yang mengandung Obat Anti Tuberkulosis
di Depo Farmasi Rawat Inap RSUD Pasar Minggu periode Desember 2021 – Maret
2022.Hasil dari penelitian didapatkan total resep selama Desember 2021-Maret 2022
diperoleh 134 resep. Penggunaan Obat Anti Tuberkulosis pasien rawat inap di RSUD
Pasar Minggu periode Desember 2021 – Maret 2022 berdasarkan jenis kelamin terbanyak
adalah laki-laki sebesar 78 resep (58,21 %). Penggunaan Obat Anti Tuberkulosis
berdasarkan Kategori terbanyak adalah OAT Kategori 1 sebesar 134 resep (100 %),
penggunaan terbanyak terjadi pada bulan Desember sebesar 42 resep (31,34 %).
Kata kunci : Obat Anti Tuberkulosis, Kombinasi Dosis Tetap, RSUD Pasar Minggu
Tidak tersedia versi lain