Text
AKTIVITAS ANTIBAKTERI EKSTRAK ETANOL 96% DAUN LEILEM (Clerodendrum minahassae Teijsm & Binn) DAN SEDIAAN GELNYA TERHADAP Propionibacterium acnes, Staphylococcus aureus dan Staphylococcus epidermidis
(A)ALFA MICHAEL GABRIEL KORAAG
(B) AKTIVITAS ANTIBAKTERI EKSTRAK ETANOL 96% DAUN LEILEM
(Clerodendrum minahassae Teijsm & Binn) DAN SEDIAAN GELNYA
TERHADAP Propionibacterium acne, Staphylococcus aureus dan
Staphylococcus epidermidis
(C) xv + 80 halaman, 12 tabel, 4 gambar, 1 grafik, 15 lampiran
(D)Kata kunci: Antimikroba, Clerodendrum minahassae Teijsm. & Binn,
Propionibacterium acnes, Staphylococcus aureus, Staphylococcus epidermidis,
Sediaan gel daun leilem
(E) Daun leilem (Clerodendrum minahassae Teijsm. & Binn.) adalah tumbuhan asli
Sulawesi Utara, mengandung alkaloid, flavonoid, steroid, tanin, dan saponin
yang memiliki khasiat sebagai antibakteri. Jerawat adalah salah satu penyakit
infeksi yang timbul karena adanya infeksi bakteri Propionibacterium acnes,
Staphylococcus aureus dan Staphylococcus epidermidis. Pengobatan jerawat
menggunakan sediaan gel baik untuk kulit dan tidak mengandung minyak yang
dapat memperparah keadaan jerawat. Tujuan penelitian ini adalah untuk
mengetahui aktivitas antibakteri ekstrak etanol 96% daun leilem dan sediaan
gelnya terhadap bakteri P. acnes, S. aureus dan S. epidermidis. Ekstrak etanol
96% daun leilem dibuat dengan cara maserasi. Pengujian dilakukan dengan
metode difusi kertas cakram. Hasil dari pengujian aktivitas antibakteri diperoleh
konsentrasi terkecil yang masih memiliki aktivitas terhadap semua bakteri uji
adalah 25% dan konsentrasi tersebut digunakan dalam sediaan gel. Sediaan gel
memiliki aktivitas antibakteri terhadap P. acnes, S. aureus dan S. epidermidis
dengan diameter daerah hambat berturut-turut 7,83±0,05; 12±0,1; 13,93±0,05
mm. Hasil uji Tadalah sig t 0,302>0,05. Maka dapat disimpulkan bahwa aktivitas
antibakteri ekstrak etanol daun leilem dan sediaan gelnya tidak memiliki
perbedaan yang signifikan.
(F) Daftar Rujukan: 51 Buah
(G) apt, Nur Miftahurrohmah, S.Si., M.Si, apt. Lusiana Ariani S.Farm., M.Farm
(H) 2021
Tidak tersedia versi lain