Text
AKTIVITAS ANTIDIABETES EKSTRAK ETANOL DAUN KOPI ROBUSTA (Coffea canephora) PADA MENCIT (Mus musculus) Yang DIINDUKSI ALOKSAN
Daun kopi robusta banyak dimanfaatkan oleh masyarakat sebagai minuman
untuk menurunkan kadar glukosa darah. Menurut beberapa penelitian daun
kopi robusta memiliki efek hipoglikemik karena mengandung senyawasenyawa
bioaktif yang bermanfaat menurunkan kadar glukosa darah.
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui aktivitas antidiabetes dari
ekstrak etanol daun kopi robusta pada mencit yang diinduksi aloksan. Pada
penelitian ini, mencit dibagi menjadi 6 kelompok masing-masing terdiri dari
5 ekor mencit. Kelompok I kontrol normal, kelompok II kontrol negatif (Na
CMC 0,5%), kelompok III kontrol positif (acarbose 1%), kelompok IV, V,
dan VI masing-masing kelompok ekstrak etanol daun kopi robusta dosis
berturut-turut 50, 100, dan 200 mg/kgBB. Mencit kelompok II, III, IV, V,
dan VI dibuat hiperglikemik dengan cara menginduksi aloksan 200
mg/kgBB secara intraperitoneal. Darah mencit diambil melalui vena lateral
dan kadar glukosa darah diukur menggunakan glukometer. Data hasil
penelitian dianalisis menggunakan analisis statistik. Hasil dari penelitian
menunjukkan penurunan kadar glukosa darah pada kelompok IV 25,1%,
kelompok V 40,9% dan kelompok VI 56,7 %. Berdasarkan hasil penelitian
ini, dapat disimpulkan bahwa ekstrak etanol daun kopi robusta memiliki
aktivitas antidiabetes yang dapat menurunkan kadar glukosa darah mencit
yang diinduksi dengan aloksan dan dosis yang optimal menurunkan kadar
glukosa darah adalah adalah 200 mg/kgBB.
Tidak tersedia versi lain