Text
SKRINING DAN UJI TOKSISITAS VIRTUAL SENYAWA DALAM Gandarusa (Justicia gendarussa Burm.f.) SEBAGAI INHIBITOR ENZIM HIV-1.
ABSTRAK
(A) ARTHA SABATINI HUTAURUK (2014210024)
(B) SKRINING DAN UJI TOKSISITAS VIRTUAL SENYAWA DALAM Gandarusa (Justicia gendarussa Burm.f.) SEBAGAI INHIBITOR ENZIM HIV-1.
(C) xvi + 92 lembar; 11 tabel; 21 gambar; 4 lampiran
(D) Kata kunci : anti-viral; reverse transcriptase; skrining virtual
(E) Human Immunodeficiency Virus (HIV) adalah virus yang dapat menyebabkan Acquired Immuno Deficiency Syndrome (AIDS). Virus ini menyerang sistem kekebalan tubuh manusia. Enzim reverse transcriptase memiliki peran penting dalam siklus hidup HIV karena merupakan fase awal replikasi virus dalam sel inang. Oleh karena itu, penghambatan enzim reverse transcriptase dapat menghambat replikasi virus. Penelitian ini dilakukan untuk menguji secara in silico kemampuan 11 senyawa bioaktif yang berasal dari tanaman sebagai ligan dan memodelkan interaksi senyawa pada enzim yang berperan sebagai anti-virus. Docking dilakukan menggunakan aplikasi PLANTS, YASARA, MarvinSketch, VMD, PyMol, dan statistik R terhadap native ligan, senyawa uji dan senyawa pembanding (kontrol positif), yaitu zidovudin. Uji toksisitas dilakukan melalui situs ProTox-II, struktur dari senyawa uji diunggah dan diperoleh hasil berupa nilai LD50. Diperoleh score docking zidovudin sebesar -79,4366. Dari hasil docking didapatkan sebanyak 4 senyawa uji, yaitu 2-(2’-amino-benzylamino) benzyl alcohol, 2-(2’ amino-benzyl)-o-metil-benzyl alcohol, Justridusamide AB, Justridusamide CD dapat menghambat enzim reverse transcriptase karena memperoleh score docking yang lebih kecil dari kontrol positif. Hasil uji toksisitas secara virtual terdapat tiga senyawa, yaitu 2-(2’-amino-benzylamino) benzyl alcohol, Justridusamide AB, Justridusamide CD yang dikategorikan berbahaya dan fatal jika tertelan.
(F) Daftar rujukan : 42 Buah
(G) 1. Dr. Prih Sarnianto, M.Sc., Apt.
2. Dr. Esti Mumpuni, M.Si., Apt.
(H) 2019
Tidak tersedia versi lain