Text
FORMULASI SEDIAAN TABLET NANOPARTIKEL EKSTRAK DAN FRAKSI BUAH PARE (Momordica charantia (L.)) DENGAN METODE SOLID LIPID NANOPARTICLE DAN HIGH ENERGY MILLING.
ABSTRAK
(A) TRIALYANI AMALIA (2011210248)
(B) FORMULASI SEDIAAN TABLET NANOPARTIKEL EKSTRAK DAN FRAKSI BUAH PARE (Momordica charantia (L.)) DENGAN METODE SOLID LIPID NANOPARTICLE DAN HIGH ENERGY MILLING.
(C) xvi + 109 halaman; 33 tabel; 5 gambar; 32 lampiran
(D) Kata kunci : Buah Pare; Momordica charantia (L.); Ekstrak Buah Pare; Fraksi Alkaloid Buah Pare; Solid Lipid Nanoparticle; High Energy Milling; Tablet.
(E) Buah pare mengandung senyawa alkaloid yang memiliki aktivitas antiplasmodium cukup tinggi, namun masih jarang ditemukan obat herbal yang menggunakan teknologi nano. Pembuatan nanopartikel memiliki beberapa macam metode diantaranya Solid Lipid Nanoparticle dan High Energy Milling. Tujuan penelitian ini untuk membandingkan metode nanopartikel dilihat dari mutu fisik tablet. Fraksi alkaloid buah pare dibuat nanopartikel dengan metode Solid Lipid Nanoparticle dan ekstrak buah pare dibuat nanopartikel dengan metode High Energy Milling. Nanopartikel yang telah terbentuk diuji ukuran dan distribusi partikel, zeta potensial, serta morfologi partikel. Nanopartikel yang memenuhi persyaratan uji dibuat sediaan tablet dengan metode granulasi basah. Tiap formula dilakukan uji evaluasi granul antara lain kadar lembab, sifat alir, kompresibilitas, distribusi ukuran partikel, dan uji evaluasi tablet yang terdiri dari organoleptik, keseragaman bobot, keseragaman ukuran, kekerasan, kerenyahan, waktu hancur, selanjutnya dilakukan uji statistik dengan metode ANVA satu arah. Hasil penelitian menunjukan nanopartikel fraksi dan ekstrak memiliki ukuran partikel 818,0 nm dan 112,0 nm; zeta potensial -74,66 dan -72,01. Evaluasi tablet nanopartikel fraksi dan ekstrak didapatkan hasil diantaranya kekerasan tablet 2,12 kg/cm2 dan 4,27 kg/cm2; kerenyahan tablet 0,61% dan 0,57%; waktu hancur 6,07 menit dan 8,82 menit. Dilihat dari hasil evaluasi tablet, dapat disimpulkan nanopartikel ekstrak buah pare dengan metode High Energy Milling dapat dibuat tablet dan memiliki mutu fisik yang cukup baik.
(F) Daftar Rujukan : 37 buah (1979-2016)
(G) Dr.rer.nat. Deni Rahmat., S.Si., M.Si., Apt
(H) 2018
Tidak tersedia versi lain